Sumber Informasi Independen, Aktual dan Terpercaya
IndeksPoros Media TV
Berita  

Presiden Joko Widodo Terima Pengurus PWI Pusat di Istana Merdeka

Avatar photo
Presiden Joko Widodo Terima Pengurus PWI Pusat di Istana Merdeka
Pengurus PWI Pusat saat diterima Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka

Porosmedia.com, Jakarta – Ketua dan Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat yang dipimpin oleh Ketua umum terpilih Hendry CH Bangun, melakukan audensi dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa, 7 November 2023.

Dalam pertemuan tersebut, Hendry melaporkan kepada Presiden Jokowi atas terpilihnya Ketua Umum PWI Pusat serta upaya PWI dalam peningkatan kompetensi wartawan.

“Kami melaporkan bahwa telah terpilih ketua umum baru (dalam) Kongres PWI di Bandung pada 25-26 September yang lalu, dan yang kedua, kami melaporkan bahwa kami ingin fokus kembali pada masalah pendidikan, peningkatan kompetensi wartawan, dan wawasan kebangsaan wartawan,” ucap Ketua Umum PWI Pusat, Hendry Ch Bangun, di Kompleks Istana Kepresidenan,

Ketua Umum PWI Pusat Hendry CH Bangun (Tengah) saat jumpers usai pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka

Hendry mengatakan, bahwa PWI telah menyampaikan terkait dukungannya dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) dan Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam penyelenggaraan sekolah jurnalisme Indonesia dan uji kompetensi wartawan.

Hendry menyebutkan, Presiden langsung menindak lanjuti hal tersebut usai mendengar laporan dari PWI.

Baca juga:  HJKB 214: ASN Pemkot Bandung Ziarah Ke Makam Leluhur Pendiri Pemerintahan di Kota Bandung 

“Tadi Bapak Presiden langsung menelepon Menteri Pendidikan dan Kebudayaan untuk membantu kembali PWI agar apa yang telah dilaksanakan dulu dapat berjalan kembali,” terang Hendry.

Disamping itu, Hendry juga telah memaparkan, bahwa PWI juga telah membahas terkait sosialisasi pers kebangsaan sekaligus peluncuran Graha Pers Pancasila yang akan digelar di Yogyakarta pada November 2023 mendatang.

Selain itu, PWI pun menyampaikan terkait acara Hari Pers Nasional yang direncanakan akan digelar di Ancol, Jakarta.

Ketua Umum PWI Pusat Hendry CH Bangun (kiri) saat melaporkan kepada Presiden Joko Widodo bahwa saat ini dirinya terpilih sebagai Ketua Umum PWI Pusat, dan Presiden Jokowi menerima dengan tangan terbuka

“Bapak Presiden mengatakan seandainya nanti memang ada kekurangan dari pemerintah Provinsi Yogyakarta, pemerintah pusat akan membantu,” ucap Hendry..

Hendry juga menyebutkan, bahwa dalam pertemuan tersebut juga turut membahas terkait bagaimana pers menyikapi pemilihan umum (pemilu) mendatang. Hendry mengatakan bahwa Presiden mengimbau seluruh masyarakat untuk menjaga pemilu tetap damai.

“Disampaikan bahwa sebetulnya sekarang ini tidak ada persoalan, biasa-biasa saja, sejuk-sejuk saja, diimbau agar kita semua masyarakat ikut menjaga pemilu yang damai, yang menjaga keutuhan bangsa dan negara, tidak memecah belah,” katanya.

Baca juga:  NPCI Kota Bandung menambah Atlit di Peparnas Solo mendatang

“Saya kira kami menerima itu dengan sama pikiran kami juga sebetulnya pers itu bukan pihak yang mengompor-ngomporin, membuat suasana jadi tegang, suasana jadi seolah-olah ini event permusuhan,” tukas Hendry.

Dalam pertemuan bersama PWI, Presiden Joko Widodo turut didampingi oleh Sekretariat Negara, Pratikno. (Bagdja)