Sumber Informasi Independen, Aktual dan Terpercaya
IndeksPoros Media TV

Tasyakur Bin Ni’mah Iwan Setiawan Anggota DPRD Kota Cimahi Terpilih Sekaligus Pengukuhan Team Relawan Baraya Iwan Setiawan (BARISAN) For Dikdik – Bagja

Avatar photo

Porosmedia.com, Kota Cimahi – Sekretaris DPC Partai Demokrat Iwan Setiawan, yang terpilih sebagai anggota DPRD Kota Cimahi Periode 2024-2029 dari Daerah Pemilihan (Dapil) 1, Cipageran – Citeureup, belum lama ini baru dilantik, menggelar syukuran Tasyakur Bin Ni’mah sekaligus pengukuhan Team Relawan Baraya Iwan Setiawan yang disingkat (Barisan) For Pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Cimahi, Dikdik – Bagja, Senin (9/9/2024).

Pembentukan Team Relawan Baraya Iwan Setiawan (Barisan) For Dikdik – Bagja tersebut menurut Iwan, untuk lebih memperkuat barisan Dikdik – Bagja dalam memenangkan konstestasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024 mendatang,

“Pasangan Dikdik-Bagja akan menjadi pemimpin Kota Cimahi kearah yang lebih baik lagi, baik dibidang pembangunan Infrastrukturnya, maupun dibidang Sumber Daya Manusia (SDM) nya, dapat diandalkan karena pengalaman Dikdik selaku mantan Sekda Kota Cimahi dan PJ Walikota Cimahi, itu semua sudah terbukti, dan tinggal melanjutkanya saja,” terang Iwan.

Bahkan syukuran Tasyakur Bin Ni’mah tersebut digelar sangat meriah, pada hari Minggu malam Senin 8 September 2024, dan sangat mengesankan dengan suasana Hajat lembur berbaur antara warga masyarakat RW 01 Kelurahan Citeureup,

Baca juga:  Hindari Money Politik Reses Persidangan I Tahun 2024 H Nabsun Hanya Undang 500 Konstituen
Calon Walikota Cimahi Dikdik Suratno Nugrahawan disambut antusias sekira 700 anggota relawan Baraya Iwan Setiawan (Barisan) For Dikdik -Bagja atas kedatangannya tersebut

Iwan Setiawan, selanjutnya menerangkan bahwa acara ini adalah janji dia yang sudah lama diucapkannya, bila Iwan terpilih menjadi anggota legislatif 2024, Iwan berniat akan melakukan nadar Tasyakur Bin Ni’mah kepada warganya,

“Kebetulan pas banget acara ini sekaligus dalam rangkaian peringatan HUT RI ke 79, jadi kami laksanakan sekaligus, biar masyarakat bahagia dalam acara yang sudah lama di tunggu tunggu, terutama oleh panitia anak anak karang Taruna yang sangat antusias, dalam acara tersebut,” papar Iwan.

Bahkan dalam acara tersebut, Dihadiri pula oleh, Calon Wali Kota Cimahi, H Dikdik Suratno Nugrahawan.

Dikdik dalam sambutannya, menyampaikan ucapan selamat bertugas kepada Iwan, untuk mengemban amanah masyarakat Kota Cimahi umumnya, dan dapil 1 khusus nya.

“Insha-Alloh akan bersama sama berjuang untuk memajukan Kota Cimahi kedepan,” harap Dikdik.

Bahkan Dikdik juga sekaligus meresmikan relawan. Team Baraya Iwan Setiawan, (Barisan) menjadi relawan BARISAN DIKDIK BAGJA yang akan berjuang dalam perhelatan Kontestasi Pilkada Kota Cimahi mendatang,

“Reug reug, (tenang – Red) rasanya kalau kita sama sama berjuang untuk Cimahi,” kata Dikdik, kembali.

Baca juga:  Memprediksi Putusan MK & Solusi Sengketa Pilpres 2024

Acara itu juga di meriahkan oleh beberapa band terkenal di Kota Bandung, yaitu Pelangi Feat D Flash  Band, Tribut Koes Plus, Baim N Friends dan Beatlovers Reborn yang membawakan lagu lagu the Beatles, (Bagdja)